Video agak menyeramkan memperlihatkan peristiwa saat peti mati seorang gadis dibuka setelah seseorang mengaku mendengar suara dari suatu kuburan. Gadis bernama Neysi Perez berusia 16 Tahun yang sedang hamil meninggal dunia akibat serangan jantung saat terjebak pada suatu baku tembak. Setalh diperiksa seorang dokter mengakatan bahwa gadis tersebut meninggal dunia dan keluarga memutuskan untuk segera menguburnya.
Tapi sehari setelah pemakaman, pacar sang gadis dengan ketakutan melaporkan bahwa dia mendengar suara aneh dari dalam kuburan ketika dia berkunjung di pemakaman gadis tersebut. Takut jika salah dengar, ia memutuskan memanggil penjaga makam dan memastikan apa yang dia dengar. Dan ternyata penjaga makam juga mendengar suara tersebut.
Yakin dengan laporan tersebut, keluarga sang gadis segera menyiapkan perlengkapan untuk membongkar makam. Namun untuk mengurus proses pembongkaran makam perlu beberapa jam, dan semua sudah terlambat.
Pada tayangan Video, keluarga berusaha untuk membangunkan dan mengipasi mayat gadis tersebut. Berharap ada keajaiban datang, tapi mayat gadis kaku tak bernyawa.
Dokter memastikan bahwa gadis tersebut sudah meninggal dunia dan suara aneh dalam makam mungkin hanya khayalan sang pacar. Namun yang membingungkan, kaca pada penutup peti pecah an terdapat luka pada jari mayat gadis tersebut.
0 comments:
Post a Comment